KKP Bagikan Ikan Kaleng hingga Perlengkapan Harian untuk Korban Gunung Semeru
Selasa, 21 Desember 2021
LUMAJANG - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) melakukan aksi solidaritas untuk korban erupsi Gunung Semeru di Lumajang Jawa Timur. Diikoordinir langsung oleh Balai Karantina Ikan, Pengendalian Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan (Balai KIPM) Surabaya I dan II, KKP membagikan paket pangan dan kebutuhan lainnya untuk masyarakat terdampak bencana.
"Hari ini ada 193 karton ikan kaleng, dan 10 karton krupuk ikan yang kita bagikan," kata Kepala BKIPM, Rina saat penyerahan paket secara simbolis kepada Wakil Bupati Lumajang, Indah Amperawati Masdar Senin (21/12/2021).
Selain ikan kaleng, Rina juga membagikan 385 kg beras, 11 pack susu kotak, 23 dus mi instan, 20 buah sarung,12 buah mukena, 12 lusin pakaian dalam, 24 kasur lipat, 142 kotak masker.
Kemudian ada 3 dus snack, 3 dus air mineral, 1 dus vitamin, 2 dus susu Milo, 1 dus sabun cuci piring, 1 dus sabun deterjen, 1 dus sabun colek, 6 dus minyak goreng, 50 paket perlengkapan mandi, 3 pack pembalut, 20 buah selimut, 15 dus produk olahan ikan dan 4 dus diapers bayi.
"Bantuan ini itu merupakan wujud perhatian terhadap korban bencana alam dengan memberikan bantuan yang dibutuhkan pengungsi," sambungnya.
Dalam penyerahan bantuan ini, Rina berharap masyarakat terdampak bencana alam itu bisa kembali sehat dan segera bangkit melakukan aktivitas seperti biasa. Dikatakannya, sinergitas berbagai pihak juga akan mempercepat penanganan bencana Gunung Semeru..
"Kerja sama yang baik guna mengoptimalkan penyerahahan bantuan sehingga dapat tersebar merata ke seluruh wilayah terdampak," tutupnya.
Sebelumnya, Gunung Semeru meletus pada 4 Desember 2021. Sebanyak 48 orang meninggal dunia, 169 orang terluka, dan 22 orang hilang dalam bencana alam yang dipicu gunung tertinggi di Pulau Jawa tersebut.
KKP WEB BKIPM
JL. Medan Merdeka Timur No.16 Jakarta Pusat
Telp. (021) 3519070 EXT. 7433 – Fax. (021) 3864293
Email: humas.kkp@kkp.go.id
Call Center KKP: 141