Detail Galeri

Safari Gemarikan di Kab.Pesisir Barat, Provinsi Lampung

Dalam rangka meningkatkan konsumsi ikan dan percepatan penurunan stunting dan gizi buruk di Pesisir Barat Provinsi Lampung, Ditjen PDPSKP menggelar safari Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan (Gemarikan). Selain itu dilakukan juga penyerahan bantuan berupa coolbox 120L, sarana dan prasarana bioflok (1 Paket) dan pelampung. Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua KOmisi IV DPR RI bapak Sudin S.E, Dirjen PDSPKP bapak Budi Sulistyo, Kabid Perikanan Budidaya & Penguatan Daya Saing Dinas Kelautan dan Perikanan Prov.Lampung Ibu Marliana, Kabid Perikanan Tangkap Dinas Perikanan KAb. Pesisir Barat bapak Agung Adha, serta diikuti sekitar 250 orang masyarakat Kab.Pesisir Barat. Harapannya dengan diselenggarakannya kegiatan ini, masyarakat terutama di Kab. Pesisir Barat semakin senang mengonsumsi ikan mengingat Kab. Pesisir Barat memiliki sumber daya laut yang luas, dengan panjang garis pantai 210 kilometer dengan potensi sumber hasill laut berupa tangkapan yang memiliki nilai ekonomis tinggi, berupa ikan tuna, blue marlin, kerapu, tongkol, kakap, lobster, kepiting, dan lainnya.

Logo Logo
Direktorat Jenderal Penguatan Daya Saing Produk Kelautan dan Perikanan

JL. Medan Merdeka Timur No.16 Jakarta Pusat

Telp. (021) 3519070 EXT. 7433 – Fax. (021) 3864293

Email: humas.kkp@kkp.go.id

Call Center KKP: 141

Media Sosial

Pengunjung

1 2
© Copyright 2024, Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia